Open Donasi Beasiswa Lentera Ganesha Muda
1 October 2024Kesejahteraan Hakim Kurang, Bagaimana Nasib Pengais Keadilan?
12 October 2024PENDAHULUAN
Pekan Apresiasi Seni adalah acara atau kegiatan yang diadakan seminggu sekali, yaitu tepatnya pada hari sabtu di setiap minggunya, yang diadakan di RTH Taman Bung Karno Singaraja dengan tujuan untuk memperingati, merayakan, dan memberikan apresiasi terhadap karya-karya seni dari berbagai komunitas seni. Acara ini bertujuan untuk mendukung para seniman, memperkenalkan seni kepada masyarakat luas, dan meningkatkan apresiasi publik terhadap seni. Apresiasi terhadap seni menjadi bagian integral dalam memperkaya wawasan, memperluas persepsi, serta meningkatkan kecintaan terhadap keanekaragaman budaya. Melalui Pekan Apresiasi Seni, masyarakat tidak hanya berperan sebagai penonton, tetapi juga sebagai partisipan yang aktif dalam merayakan dan mendukung keberlangsungan karya-karya seni. Dalam rangka pelaksanaan program jelajah budaya, kami berkesempatan melakukan wawancara dengan Bapak I Made Tegeh Okta Maheri S.Sn., selaku Kepala Bidang Kesenian Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng, pada hari Sabtu, 28 September 2024 untuk membahas lebih lanjut yang dapat dilakukan bersama dalam memperkenalkan kesenian dan budaya
TUJUAN
Dalam hal ini tujuan dari diadakan Pekan Apresiasi Seni ini adalah untuk mmeberikan ruang bagi para seniman mengekspresikan karya kreatif mereka, dan mendorong pertumbuhan budaya seni yang lebih hidup dan dinamis di berbagai kalangan. Kami dari BEM REMA Undiksha tertarik untuk mengulas lebih dalam tentang kegiatan ini, untuk mendukung, dan memperkuat apresiasi terhadap seni di kalangan mahasiswa. Selain itu, kami dapat mendokumentasikan dan mempromosikan kegiatan dalam Pekan Apresiasi Seni, sehingga dapat menginspirasi lebih banyak mahasiswa terhadap budaya dan seni, serta dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya apresiasi terhadap karya kreatif. Kami juga berkesempatan melakukan wawancara terkait Pekan Apresiasi Seni ini dengan membahas terkait bagaimana Pekan Apresiasi Seni berdampak terhadap para seniman, melihat sejauh mana kegiatan ini mendukung keberlangsungan komunitas seni lokal, dan tanggapan masyarakat umum terhadap kegiatan ini, termasuk jumlah partisipasi, minat, serta bentuk apresiasi yang ditunjukkan selama acara berlangsung.
HASIL
Dalam wawancara ini, Kepala Bidang Kesenian Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng selalu memberikan platform bagi para seniman untuk menampilkan karya-karya mereka kepada publik. Selain itu, acara ini diharapkan mampu meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap seni dan budaya, serta menjadi sarana edukasi seni bagi berbagai kalangan. Adapun beberapa kesenian yang ditampilkan pada Pekan Apresiasi Seni ini dari Komunitas Seni Jagrasanthi SMAN 1 Seririt, yaitu Tabuh Lelambatan Batur Sari, Tabuh Kreasi “ILUSI”, Tari Selat Segara, Tari Kebesaran SMA N 1 Seririt “Padma Widya”, Tari Nelayan, dan Sandya Githa “Bali Indah dan Lestari”. Harapan yang disampaikan oleh Bapak I Made Tegeh Okta Maheri S.Sn., agar semua lembaga seni yang ada di Kabupaten Buleleng dapat tampil pada Pekan Apresiasi Seni ini untuk menampilkan kreativitas maing-masing sesuai dengan tupoksi yaitu tradisonal maupun modern, dan Pekan Apesiasi Seni dapat terus dilaksanakan setiap tahun dengan skala yang lebih besar dan cakupan yang lebih luas. Acara ini berhasil menarik perhatian masyarakat setempat dengan berbagai penampilan Pagelaran Seni dan Tabuh. Antusiasme dan respon positif masyarakat yang tidak hanya menikmati karya-karya yang ditampilkan, tetapi juga memberikan apresiasi tinggi terhadap kreativitas dan bakat para seniman.
KESIMPULAN
Pekan Apresiasi Seni menunjukkan bahwa acara ini berhasil menjadi wadah penting bagi para seniman untuk menampilkan karya mereka, sekaligus mendapat apresiasi yang positif dari masyarakat. Wawancara antara BEM REMA Undiksha dengan Kepala Bidang Kesenian Dinas Kebudayaan menjadi langkah awal yang positif dalam program Jelajah Budaya untuk memperkenalkan budaya seni yang ada di Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini juga mempertegas peran seni dalam membangun budaya kreatif yang inklusif, serta mendorong kolaborasi antara berbagai pihak seniman, akademisi, dan masyarakat umum terus mendukung perkembangan dunia seni, sehingga dapat membangun dialog yang lebih intensif tentang pentingnya seni dalam kehidupan sehari-hari. Pekan Apresiasi Seni tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga wawasan baru mengenai seni.